Selasa, 08 Maret 2011

Virus


Kali ini kita akan sedikit membahas tentang virus, tentu saja bukan virus yang menyebarkan penyakit pada tubuh namun agak mirip dengan itu yaitu virus yang menyebarkan penyakit pada komputer kita. Dimana-mana virus memang sama selalu menyebarkan penyakit :)). Yang ingin ane bicarakan kali hanya sedikit tentang pengantar virus karena bicara virus tidak akan pernah ada habis-habisnya, semakin berkembang ilmu dibidang teknologi maka ane jamin semakin berkembang pula virus.




Virus sebenarnya adalah sebuah program yang diciptakan oleh penciptanya. Tujuan penciptaan ini awalnya bukanlah untuk merusak tetapi hanya untuk uji kemampuan antara ahlinya. Jadi mereka saling membuat program untuk menjatuhkan komputer saingannya, juga untuk bertahan dari serangan program saingannya. Penyebarannya pun secara resmi atau diketahui oleh masing-masing pihak. Seiring dengan perkembangan zaman akhirnya virus tidak hanya untuk uji kemampuan namun digunakan untuk merusak juga penyebarannya pun sangatlah membahayakan.

Ada yang sekedar iseng untuk membuat virus, ada juga yang uji kemampuannya sampai sebatas mana kemampuannya dalam membuat program jahat, ada juga yang ingin mencari uang dengan adanya virus yang dia buat maka dia akan membuat anti virusnya,  ada juga yang semata-mata untuk mempelajari agar virus tersebut dapat dijinakkan dan dia dapat membuat anti virus, ada juga yang membuat virus ini untuk menjatuhkan lawan, atau ada juga yang menggunakannya untuk tindakan kriminal seperti perampokan, pencurian dan pembunuhan (seperti yang diceritakan dalam salah satu Film Die Hard)

Akibat yang ditimbulkan akibat virus ialah komputer sering hang, lambat, mati sendiri, tidak bisa diakses atau lebih parah adalah menjadi mata-mata buat pemakainya sendiri. Virus ini seperti tidak menimbulkan apa-apa pada komputer, komputer berjalan sebagaimana biasanya namun begitu ada rahasia yang kita ketikkan pada komputer ini maka secara otomatis dia akan mengirimkan info ini kepada induknya, dan masih banyak lagi dampak akibat virus ini. 

Penyebaran virus ini adalah dengan media internet, floffy disk, hard disk, flash disk dan media penyebaran lainnya, terkadang program tertentu yang telah di hack disusupkan virus ini, atau sebuah web yang begitu dibuka akan menjalankan program jahatnya. Dari itu kita tidak perlu takut dengan virus ini, yang perlu kita lakukan adalah berhati-hati, siapkan penangkal yang ampuh sebelum terlambat. Jangan biarkan komputer ada tanpa ada program penangkal seperti antivirus, firewall, Deef Freeze dkk.

Demikian selayang pandang dari ane tentang virus ini, ane bukan pencipta virus, bukan juga pembuat anti virus, ane hanyalah seorang blogger yang ingin berbagi sedikit tentang virus :'>.

Wassalam dan tetap mencoret!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika Ilmunya bermanfaat, mohon untuk menyebar 1 kebaikan apa saja ke yang lain, direkomendasikan untuk bersedekah berapapun jumlahnya, semoga ke depan urusannya semakin dipermudah. Jika ingin berpartisipasi dalam amal jariah dengan menyebar kebaikan dan hal positif lainnya, atau mentraktir segelas kopi dapat mengirimkan Donasinya ke Rek BSI 7052259422 an S***** M******. Jazakallah Khairan Katsiraa