Proyek Mesin cari (Google) dulunya bernama BackRub kemudian pada tahun 1997 namanya diganti menjagi Google. Google sendiri adalah plesetan dari kata “googol” yang artinya angka yang sangat besar, yaitu angka 1 yang diikuti seratus angka nol, atau 10 pangkat 100. Hal ini juga mencerminkan tentang misi Google yaitu untuk menyediakan informasi web dalam skala yang sangat besar sampai tak terkira banyaknya.:)
Google Awalnya menumpangkan servernya di Stanford University dengan domainnya google.stanford.edu , kemudian karena banyaknya yang mengakses server ini maka tak ayal mereka harus memindahkannya karena Stanford University menjadi lemot karena mereka menumpang server disini. Google.com sendiri didaftarkan pada tanggap 15 September 1997.
Larry dan Sergey menyadari bahwa Google itu sangat berharga,jadi mereka ingin menjualnya dengan harga 1 juta dollar. Tetapi mereka sukses ditolak. Mereka menjualnya ke Yahoo, Pihak Yahoo menyuruh mereka mendirikan perusahaan sendiri. Dan berkata kita liat dulu perkembangan google gimana?:( . Dan ada juga pernyataan senada “ Kami sudah baik tanpa layanan mesin cari. Pengguna tidak peduli dengan mesin cari.”:( . Dan masih banyak pernyataan penolakan lainnya sewaktu mereka mau menjual ide Brilian mereka ini.
Akhirnya mereka bertekad mendirikan perusahaan sendiri. Dengan bermodalkan pinjaman akhirnya mereka memilki modal 1.1 juta dolar. Mereka berdua kemudian membeli sejumlah server, dan menyewa garasi milik temannya. Pada tanggal 4 September 1998 Google resmi didaftarkan menjadi Google Incorpporation (Google Inc). Pegawai pertama mereka adalah teman mereka yang juga master ilmu komputer yaitu Craig Silvester. Dengan kata lain mereka telah memiliki perusahaan sendiri yang berupa garasi :D.
Begitulah awalnya googleplex yang sekarang adalah perusahaan raksasa, adalah sebuah garasi pada awalnya. Keinginan yang kuat dan kerja keras yang membuat Google menjadi raksasa. Nantikan artikel berikutnya tentang Perkembangan Google.
Wassalam dan tetap mencoret!