Minggu, 07 November 2010

Asal Usul / sejarah Blog


Tak kenal maka tak sayang, begitu kata pepatah. Jika ingin sayang dengan blog maka kenal lah dulu blog. Yang pertama kita kenal adalah asal usul blog. seperti kata slogan sebuah acara TV Swasta " Klo asal jangan usul, klo usul gak boleh asal" maka dalam artikel Asal usul blog ini bukanlah sesuatu yang asal karena dapat dibuktikan  kebenarannya, tapi karena adanya usul dari dalam diri sendiri untuk membuat asal-usul blog. Usul dalam diri sendiri tersebut disebut juga inspirasi. :D. Langsung saja simak Asal-usul blog dari hasil investigasi tim Coretan Hiidoep yang ketuanya saya sendiri dan anggotanya juga saya sendiri.wkwkwkwkkwk


Blog asal kata nya dari "web log" kemudian dipersingkat menjadi "Blog". Arti web blog sendiri secara bahasa adalah Web yang bisa kita akses setelah kita log in didalamnya, makanya namanya terdiri dari dua suku kata Web dan Log. Mulanya Blog hanyalah diary pribadi online untuk menceritakan kehidupan pribadi dan lain-lain disertai interaksi dan komen-komen. Biasanya postingan terbaru berada pada urutan teratas walau tidak  selalu begitu. Biasanya juga blog bersifat dibaca online dan berinteraksi dengan pembacanya dengan menyisipkan form komen dibawahnya. 

Blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, si pemiliknya adalah Pyralab yang kemudian menjadi milik Google pada akhir tahun 2002. Setelah menjadi milik Google, banyak aplikasi-aplikasi blogger yang bersifat opernsource. Istilah Blogger sering dipakai untuk orang yang membuat blog. sedangkan untuk orang yang aktif nge blog sering disebut blog mania, tapi  istilah ini dari ane sendiri wkwkwww

Fungsi blog sangat banyak dari mulai media publikasi, catatan, asah kemampuan, meningkatkan kreativitas, juga ada yang monetisasi blog. Monetisasi blog adalah menjadikan blog mereka sebagai ladang uang, biasanya juga beberapa orang menjual blog nya jika traffic nya sudah tinggi, bahkan ada yang mencari blog-blog yang trafficnya tinggi seperti ini untuk dibeli.

Wassalam dan tetap mencoret!

Sabtu, 06 November 2010

Enam Pengobatan Alami dan Terpercaya


Pengobatan Alami adalah Pengobatan yang obatnya berasal dari bahan-bahan yang alami, seperti tumbuhan, tehnik-tehnik tertentu, dll yang berasal dari alam. Pengobatan alami sekarang sudah menjadi pilihan, banyak yang sudah merasakan manfaatnya. Selain efek sampingnya sedikit, obat alami juga manjur dalam berbagai macam pengobatan. Berikut beberapa bentuk pengobatan alami yang sudah terbukti dan terpercaya untuk pengobatan yang dikutip dari Prrevention Selasa (2/11/2010) :

Slumdog Millionaire



Film yang satu bagi para pecinta Film pasti sudah tidak asing lagi. Film inilah yang dengan biaya yang tidak seberapa dapat menyabet 8 dari 10 penghargaan di Academy Award, walau mengalami kontroversial, Film ini adalah Film yang sangat bagus, mendidik sekaligus menghibur. . 

Bercerita tentang seorang yang bernama Jamal Malik (Dev Patel), kakak angkat nya Salim dan juga Latika, anak yatim piatu sekaligus cinta pertama Jamal. Mulanya mereka adalah pemulung dan tinggal di tempat Kumuh sampah Akhirnya ada seorang yang bernama Maman yang mengasuh mereka di Panti Asuhan. Semula mereka menganggap Maman adalah malaikat atau dewa penolong, ternyata Maman hanyalah seorang berhati kejam yang memanfaatkan anak-anak terlantar seperti mereka untuk mencari uang dengan jalan mengemis, mengamen dsb. Maman tega membutakan mata seseorang yang bersuara merdu tujuannya yaitu agar mendapatkan uang lebih banyak, dan Jamal hampir menjadi seperti itu. Mereka bertiga kabur dari Panti Asuhan setelah tahu kenyataan itu. tapi malang bagi Latika dia tertangkap. dan dijual sebagai penari ditempat pelacuran oleh Maman.


Jamal pun mengajak Salim untuk menyelamatkan Latika, setelah pencarian panjang akhirnya mereka menemukan Latika. Tapi celaka ternyata Maman ada disitu, dan Salim pun membunuhnya dengan Pistol Revolver. Setelah membunuh Maman, dia pun menghubungi musuh Maman yang bernama Javed, dan mengabarkan bahwa dia telah membunuh musuhnya. Dia mengatakan ini untuk dapat bekerja dengan Javed. Javed menerimanya, Salim pun akhirnya mengusir Jamal karena dianggap hanya menyusahkan saja dan membawa latika untuk bekerja juga dengan javed. akhirnya mereka berpisah bertahun-tahun.

Waktu berlalu, Salim bekerja sebagai pengantar minuman disebuah perusahaan komunikasi, suatu hari dia diminta oleh kawannya untuk menggantikan sebagai operator selama beberapa menit karena ada urusan mendadak. Kesempatan ini dimanfaatkan oleh Jamal untuk mencari tahu nomor telpon latika di database perusahaan tersebut. Namun sayang nya banyak sekali yang bernama Latika. kemudian dia mencari atas nama Salim, memang banyak nama-namanya, namun tidak sebanyak Latika. Setelah beberapa kali menghubungi akhirnya dia menemukan nomor telpon yang tepat.

Jamal dan Salim bertemu lalu Jamal menyamar  untuk masuk ke Rumah Javed dan menemui Latika yang dipekerjakan untuk membantu dirumah itu. Dia mengajak Latika pergi, tapi Latika tidak mau, lalu di dalam rumah tersebut dia melihat Acara Who wants to be a millionaire? ternyata Latika senang menonton acara ini.Terakhir dia mengatakan akan menunggu di stasiun Kereta, sebelum dia meninggalkan rumah Javed.

Latika akhirnya menemui Jamal di stasiun kereta tetapi malangnya anak buah javed menyeretnya kembali. akhirnya Jamal mengikuti acara Kuis Who wants to be a millionaire?  dengan harapan agar Latika datang dan menontonnya. Dia pun menduduki kursi panas, lalu menjawab semua pertanyaan yang diajukan, dan tinggal satu pertanyaan terakhir dan waktu habis , kuis akan dilanjutkan minggu selanjutnya. Setelah dia keluar tiba-tiba dia ditangkap polisi karena dilaporkan telah bermain curang.

Bagaimana kelanjutannya? Bagaimana triknya agar bisa menjawab pertanyaan tersebut? Apakah memang dia bermain curang? atau dia memang jenius? dia beruntung? atau itu adalah takdirnya? Anda akan tahu jawabannya jika menonton film ini. Film ini sangat mendidik sekali, mengajarkan nilai-nilai kehidupan.

Selamat menonton. Pegel juga ngetik sepanjang ini. 

Easy Going


Mulanya orang sehebat ane berfikir bahwa "Easy Going" itu "Easy" = Mudah dan "Going" = jalan-jalan. Jadi "Easy Going" adalah Mudah diajak kemana-mana atau suka jalan-jalan. Tapi namanya juga manusia ane yang hebat ini pun bisa salah, seperti kata pepatah "Sepandai-pandai tupai melompat pasti akan jatuh juga" atau " Tak ada gading yang tak retak" --narsis on--. Ternyata setelah ane usut, selidiki, dan intai pengertian dari Easy Going dan Ciri-cirinya, Mirip sekali dengan Kepribadian ane. Ada Positif ada Negatifnya, Ada untung ada ruginya jika ane dijadikan teman atau sahabat, tapi banyakan untung nya : :)

Berikut beberapa sifat baik dan Buruk kepribadian "Easy Going" :

1. Tidak suka membesar-besarkan masalah kecil

Jadi klo ada masalah, dia menghadapinya dengan ringan , gak sampe dibawa ke hati. gak sampe gak nafsu makan dan tidur gara-gara masalah tersebut, Mungkin klo ada masalah besar yang membuat dia sedih, dia sedih juga tapi itu gak sampe membuat dia larut dalam kesedihan itu. Dia akan berusaha mencari solusi terbaiknya bagaimana, dengan demikian masalah besar pun terasa kecil. dan jika ada masalah kecil dia akan membereskan itu dengan segera atau tidak digubris sama sekali, Toh masalah kecil gak usah dibesar-besarkan buat apa? Nyusahin diri sendiri aja.

2. Tidak suka mengungkit masa lalu dan tidak mau khawatir dengan masa depan


Hehehe gue banget. Inilah ane malas sekali klo harus mengingat -ingat kesalahan orang, Buat apa? yang penting kan sekarang, sifat orang itu bagaimana? Siapa tau sudah berubah ? Iya kan. Juga tidak khawatir dengan masa depan bukan berarti tidak memikirkan masa depan atau Manusia tanpa masa depan. Dia melakukan sesuatu untuk masa depan, melakukan yang terbaik tapi bagaimana hasilnya ia akan menerima apapun hasilnya karena ia menganggap semua itu telah diatur oleh Yang Maha Kuasa.

3. Tidak mau pusing dengan sesuatu yang diluar kontrolnya

Orang "Easy Going" mungkin hanya terlintas sesaat sesuatu yang diluar kontrolnya tidak sampai memikirkannya terlalu dalam. Misalnya Wah Gimana ya klo saya pindah ke situ? tempatnya gak enak, bikin pusing dll sebagainya. mungkin sekali-kali dia akan merasa begitu tapi untuk memikirkan terlalu dalam bukanlah tipe orang seperti ini. Paling dalam hatinya " klo memang udah takdir mau gimana lagi, toh belum terjadi ngapain ambil pusing" :)

4. Kepribadian yang lebih disukai pasangannya



Tipe Pria Easy going ini lebih disukai pasangannya karena mudah memaafkan, optimist dan mengganggap hidup ini ringan. klo perempuan Easy going ane gak tau, di referensi yang ane baca cuma untuk laki-laki. Dia juga bukan seorang yang mau mencari masalah, masalah jangan dicari, bertemupun jangan lari, karena  masalah akan datang sendiri, kita sadari atau tidak kita sadari. isnt it?

Selain ada  kebaikan juga ada  kekurangan dari kepribadian ini, ane bukan bermaksud mempublish kekurangan ane atau membuka aib orang yang memiliki kepribadian ini, tetapi lebih bermaksud untuk menghilangkan atau miminimalisir kekurangan-kekurangan tersebut. Berikut beberapa kekurangan nya :

l. Berantakan,


Tipe orang ini cenderung berantakan, bisa saja dia rapi untuk sementara tetapi karena kecenderungan ke arah berantakan lebih dominan maka jangan heran kalau anda melihat mereka lebih sering berantakan daripada rapi. wkwkwkwk. Dia masih merasa nyaman dan tidak merasa risih kalau ada sesuatu yang berantakan. 



Cara mengatasinya adalah dengan segera merapikan sesuatu yang berantakan secepatnya  atau sediakan seorang "nenek lampir' dirumah yang akan merepet terus menerus jika melihat sesuatu yang berantakan.

2. Tidak perhatian terhadap hal mendetail, 


Dia sering lupa dengan hal-hal yang bersifat mendetil dan rinci, maka sering banyak kesalahan-kesalahan kecil yang dilakukannya. Tipe ini lebih bersifat mengambil inti atau poin penting dari sebuah permasalahan atau rencana. Orang yang Easy Going seringkali mengulang pekerjaan karena kesalahan-kesalahan kecil, seperti mengganti tanggal pada surat, atau lupa memberi ruang pada nomor surat dll. 

Cara mengatasinya adalaha cobalah untuk meneliti lagi suatu pekerjaan.

3. Pelupa


Saking mudahnya melupakan permasalahan dan kesalahan, Tipe Easy Going juga cenderung pelupa, tapi bukan pikun. Seringkali dia tidak khusyuk ibadah hanya gara-gara untuk mengingat apakah kunci kendaraan nya udah dilepas atau belum, atau sering memastikan pintu rumah tersebut sudah dikunci atau belum. Cara mengatasinya adalah dengan membuat catatan, ntah di kertas, atau di Hape, walaupun terkadang catatan nya itu ntah kemana, hehehe, pentingkan usahanya sudah ada untuk meminimalisirnya.

Wassalam dan Tetap Mencoret!
Referensi :
http://ronaldselatan.blogspot.com/2008/10/perfeksionis-vs-easy-going.html
http://www.diaryarni.com/sifat-sifat-pria-yang-disukai-wanita.html

Jumat, 05 November 2010

Blog Mania

Hai para pecinta blog, sekarang ane dah buat Social Group (SG) di kaskus judulnya Blog Mania. Selain  dapet temen kita juga bisa dapet cendol, karena ane akan memberi cendol bagi mereka yang diterima permohonannya, dan tentu saja permohonan harus memenuhi syarat yaitu : Memberikan 5 komen di blog ini, terus PM ane, ntar klo dah ane accept, cendol meluncur.

Tapi banyak yang me-request untuk join tapi permohonannya ditolak karena syaratnya tidak dipenuhi. Kok harus pake syarat sih? hehehe selain untuk traffic blog ini, ada satu yang lebih penting lagi yaitu KESUNGGUHAN. Kita bisa menilai kesungguhan seseorang dari usahanya. kalau cuma disuruh gitu aja gak mau. Gimana bisa jadi blog mania?

SG grup itu ane ciptain buat menampung para blogger yang aktif, sehingga dapat saling bersatu, saling mengisi dalam kekosongan , dan saling melengkapi dalam kekurangan --puitis mode on--. Biarlah sedikit tapi solid, dari pada ramai tapi terbengkalai --bagus juga kata-kata ane--..  Blogger adalah orang yang mau berbagi dan belajar, berbagi apa yang dia bisa, dan belajar apa yang dia tidak bisa. Coba kalau semua orang tidak mau berbagi, gimana internet mau jalan, data yang dicari tidak ada.

Blogger juga bukan masalah tentang monetisasi atau menghasilkan uang dari blog. Kalau dapat syukur, klo gak dapet ya gak papa, toh kita sudah melakukan hal yang baik walau hanya di dunia maya.Blog adalah tempat seseorang untuk mengembangkan kemampuannya, bukankah ilmu semakin dibagi semakin berkembang?.

Jadi untuk seluruh Blog mania dimanapun berada, tetaplah berbagi. Sekecil apapun yang kita bagi, tapi mungkin di ujung sana adalah sesuatu yang besar dimata mereka. Rasakan kebahagiaan dengan berbagi. Terlalu sayang waktu yang terbuang jika hanya untuk meratapi kekurangan kita. Jadi dengan Blog silahkan berbagi dan silahkan berimprovisasi.

Wassalam dan tetap mencoret!