Senin, 08 November 2010

Pendiri Google

Larry Page dan Sergey Brin Pendiri Google

Setelah tahu selintas sejarah google maka kita mulai masuk ke pengenalan siapa yang memiliki ide brilliant untuk menciptakan sebuah mesin cari raksasa yang memilki peringkat nomor satu didunia ini. Mereka tak lain adalah Larry Page dan Sergey Brin.  Mereka bertemu di Universitas Stanford, California, Amerika Serikat pada tahun 1995. Waktu itu Larry berusia 24 dan Sergey berusia 23 tahun. Larry dan Sergey sama-sama mengambil jurusan program doctoral dibidang ilmu komputer.


Karena mereka sama-sama cerdas, mereka sering berdebat dalam sesuatu hal untuk mempertahankan pendapat masing-masing. Dari perdebatan inilah mereka menjadi dekat. Selain memilki jurusan yang sama, kecerdasan yang sama,mereka juga memiliki latar belakang keluarga yang hampir sama.

Sergey Brin memiliki ayah yang bernama Michael Brin yang bergelar Profesor matematika sedangkan ibunya Ilmuwan riset Penerbangan Angkasa di NASA. Dan tak hanya itu kakeknya juga menyandang gelar Doktor Matematika. Tak heran jika bakat Sergey sejak kecil sudah tumbuh di bidang yang berhubungan dengan matematika.

Begitu juga dengan Larry, latar belakang keluarganya adalah Ayahnya bernama Carl Viktor Page adalah peraih gelar Ph.D pertama di bidang ilmu komputer dengan spesialisasi Kecerdasan buatan (Artificial Inteligence). Ayahnya juga menyandang gelar Profesor Ilmu Komputer, sedangkan ibunya Gloria Page juga bergelar master ilmu komputer dan seorang pengajar pemrograman.

Kesamaan minat dan latar belakang itulah yang membuat mereka semakin akrab. Pada tahun 1996, Sergey bergabung dalam proyek ilmiah yang sedang dikerjakan Larry, sebuah mesin  cari yang bernama Backrub. Misi mereka adalah menciptakan mesin pencari dengan hasil terbaik dan relevan. Mereka bekerja keras untuk menciptakan mesin cari yang sekarang kita sebut dengan Google.

Itu dulu gan, hasil bacaan dari referensi, kita akan sambung di artikel berikutnya dengan Page Rank dan pencarian Google. See you!

Wassalam dan tetap mencoret!

Sinar-x / Sinar Rontgen


Pagi tadi ane buka google, wah ternyata logo google diganti karena hari ini adalah Hari Sinar X ditemukan. Jadi mulailah ane menginvestigasi dengan menjelajahi dunia maya. Wah ternyata sinar X seperti pedang bermata dua, ada baik ada buruknya, ada beberapa manfaat ada juga bahayanya. Mau tau lebih lanjut, Oke langsung saja, check it out!

Minggu, 07 November 2010

Sejarah Google

Mengapa Google bisa sehebat sekarang ya? Pernahkah pertanyaan itu terlintas di benak saudara-sadara sekalian, klo gak maka saya pernah. Lalu saya mulai mencari referensi perkembangan google dari masa ke masa.  Dan karena saya juga baik hati dan tidak sombong maka  hasil penelusuran  saya itu saya posting untuk pembaca blog ku yang setia. Bukankah ilmu kalau dibagi akan semakin bertambah :)

Pada Bab I pertama diceritakan Sejarah Google yang akan kita bagi menjadi 4 Artikel :
1.       Selintas Sejarah Google
2.       Larry  + Sergey = Google
3.       Pagerank dan Pencarian Google
4.       Google Inc
Oke langsung saja kita masuki tentang sejarah Google :


Selintas Sejarah Google
Di Tahun 1996, Mesin cari tidak lah sedahsyat sekarang. Internet hanya banyak digunakan untuk email, ramalan cuaca, berita dan yang sejenis dengan itu lainnya. Waktu itu mereka belum berfikir untuk membuat mesin cari yang benar-benar relevan seperti sekarang ini. Sebuah pemikiran penting, sebuah mesin cari yang cermat dan relevan adalah sebuah terobosan penting yang menjadikan Google sebagai mesin cari raksasa seperti sekarang ini.

Waktu itu bukan tidak ada mesin cari, ada tetapi selain waktunya lama, hasilnya pun tidak relevan dan tidak sesuai dengan yang diharapkan. Lalu dua anak muda yang bernama Larry Page dan Sergey Brin merasa tidak puas dengan mesin cari pada saat itu dan mulai bekerjasama untuk membuat sebuah mesin cari yang sistematis, sederhana, dan dalam jangka waktu yang cepat. Dengan kata lain mereka ingin memudahkan pengelolaan dan penyajian data yang begitu banyak di Internet.

Untuk membuat mesin cari yang sistematis maka dibuatlah pagerank untuk mengurutkan pencarian dimulai dari yang terbaik . Adalah Larry Page yang mengemukakan gagasan tentang pemberian rangking pencarian pada masing-masing situs. Namun sekarang sudah banyak yang menggunakan metode ini berkat ide dari Larry page. Nama belakangnya diabadikan sebagai istilah pengurutan ini dengan nama “PAGErank”.

Dimana daya tarik Google sehingga peminatnya semakin bertambah dari hari ke hari ? Di Buku ini dijelaskan ada beberapa alasannya yaitu :
-          Jangka waktu pencarian kurang dari setengah detik (ini adalah tuntutan dari pihak Google sendiri
-          Tampilan yang sederhana
-          Hasil pencarian sistematis berdasarkan page rank, halaman yang paling sesuai diatas dan halaman dengan web yang sama dibawahnya dan seterusnya berurutan sampai kebawah

Itulah dulu sekilas tentang Google, kita akan lanjutkan di artikel selanjutnya untuk mendalami mudah2an kita bisa mengambil pelajaran dari sejarah Google bahwa untuk menjadi Sukses tidak lah semudah membalikkan telapak tangan tetapi dibutuhkan kerja keras, kemauan yang kuat, kesungguhan dan tentu saja pengorbanan. No Pain No gain! See you!

Wassalam dan tetap mencoret

Children of Heaven

Film ini memang belum ane tonton, tapi jangan kuatir novel adaptasi dari Film ini sudah ane baca, dan hiks mengharukan sekali. Harga Asli Novel itu ane check Rp. 32.250,- dan ane belinya seharga Rp.20.000 di sebuah   pameran buku. Alhamdulillah dapet yang murah. Setelah ane baca cerita film ini memang mengharukan sekali, dan di Indonesia film ini gak terlalu laku, biasa klo Film yang bercerita moral, memang tidak  disukai anak remaja masa kini. mungkin karena mereka sudah banyak belajar tentang moral, atau sebagai rakyat, mereka sudah melihat moral-moral wakilnya di   Ibukota. hehhe, kok ngomongnya jadi ngalor ngidul ya. :D. Oke deh Back to Topik. 


Ini adalah gambar Novel yang mengadaptasi Film Children of Heaven


Film ini berkisah tentang Anak yang bernama Ali dan Adik Perempuan nya bernama Zahra. Sang kakak sangat menyayangi adiknya ini. Mereka hidup tergolong miskin, kontrakan rumahpun sering terhutang dalam jangka waktu yang lama. Mereka tinggal di pemukiman yang untuk dikatakan "layak" sangat tidak layak.  Kakaknya adalah anak yang cerdas dan berprestasi, sering dia mendapat hadiah berupa alat tulis, dan dia memberikannya untuk adiknya.

Mereka berdua adalah anak yang berbakti pada orangtua dan tak ingin menyusahkan orang tua mereka dengan permintaan-permintaan seperti anak lainnya. Ali sering membantu ibunya untuk belanja ke pasar, dan Zahra juga sering membantu membuat teh untuk ayahnya. dan beragam kerjaan lainnya pun mereka kerjakan.

Suatu hari tanpa sengaja Ali menghilangkan sepatu milik adiknya Zahra. Sudah sekian lama dicarinya tidak juga dia temukan. Akhirnya diceritakanlah dengan adiknya, dan dia meminta agar hal ini tidak diberitahukan ke orang tuanya, mereka takut akan dimarahi ,atau orang tua mereka akan bersusah payah memikirkan uang untuk membeli sepatu yang baru.

Ali dan Zahra bergantian memakai sepatu. Zahra yang sekolahnya masuk pagi  dan pulang siang hari. Siangnya sepatu tersebut akan dipakai oleh Ali ke sekolah karena Ali masuk siang hari. Setelah Zahra pulang dia langsung memakai sepatu dan berlari sekencang-kencangnya karena takut terlambat. Walau pun masih sering terlambat. :D

Suatu hari, Walikota mengadakan perlombaan lari dan hadiah ketiganya adalah Sepatu. Ali pun mendaftar. Dia berjanji kepada Zahra akan mendapatkan Juara Ketiga. Tapi apa hendak dikata, Ali tidak lah bisa menjadi juara ketiga, Dia sedih karena dia adalah Juara Pertama. Dia berlari kencang meninggalkan pelari lain, lari sekencang mungkin adalah latihan tak terencana selama mereka bergantian memakai sepatu.

Film ini sangat bagus sekali, mengajarkan kepada kita bahwa kebahagiaan adalah mendapatkan yang kita butuhkan bukan yang kita inginkan. Siapa yang tidak mengingikan Juara Pertama? tetapi di Juara pertama Ali tidak mendapatkan apa yang dia butuhkan?

Wassalam dan tetap mencoret !

Slonong Boy Millionaire


Tanggal 03/11/2010 kemarin saya mampir ke toko buku dan menemukan novel yang murah hanya dengan Rp 10.000 di sebuah toko buku di etalase pamerannya. Buku tersebut berjudul Slonong Boy Millionaire. Lalu saya beli, klo ngeliat dari judul nya maka saya sudah bisa memperkirakan ini adalah novel parodi. dan benar saja ini adalah Novel Parodi dari Film Slumdog Millionaire.

Agar lebih jelasnya saya telah sedikit memberikan cuplikan Film Slumdog Millionaire ini disini. Parodi atau plesetan Film yang terkandung dalam Novel ini antara lain Nama pemeran Jamal, Salim, Latika, Maman , dan Javed diplesetkan menjadi Kamal, Sa'im, Latina, Mamad dan Rakun. Nama Kuis Who wants to be a millionaire diplesetkan menjadi Who wants to be a Juragan. Dan Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan juga diplesetkan. Istilah dalam Kuis seperti Fifty-Fifty, Ask The Audience, dan Phone a Friend diplesetkan menjadi Pete-pete, tanya Pembantu, Telpon Babu. dan masih banyak lagi plesetan lainnya.


Novel ini berkisah tentang Anak Kembar bernama Kamal dan Sa'im. Saim adalah kakak Kamal karena lahir terlebih dahulu. Saim kulitnya hitam dan perawakannya gagah dan seram, sedangkan Kamal berkulit putih berperawakan menawan. Jadi mereka sering disebut Kembar Kopi Susu, satu hitam seperti Kopi dan satunya Putih seperti Susu. Walau keduanya memiliki perbedaan yang mencolok mereka tetap kompak.

Mereka terlahir di perkampungan kumuh dan dekil, mereka tidak sekolah dan pekerjaan mereka adalah sebagai Pemulung, dan sesekali mencuri. Suatu hari perkampungan mereka terbakar dan  ibunya meninggal. Mereka harus kehilangan ibu sekaligus tempat tinggal. Mereka akhirnya hidup terlunta-lunta, dan menjalani hidup dengan berbagai cara, dalam perjalanan mereka ini mereka juga bertemu dengan seorang cewek terlantar bernama Latina. Waktu berlalu dan Cintapun bersemi antara Kamal dan Latina.

Dan Sewaktu mereka bertiga memulung sampah dia didekati seorang laki-laki yang bernama Mamad dan mengajak mereka tinggal dan bekerja dengan dia. Karena diiming-imingi kehidupan yang lebih baik, mereka pun menurut saja. Ternyata Mamad adalah Ketua Tim yang mengorganisir anak-anak terlantar untuk jadi pengamen, pengemis, dll.

Suatu hari mereka Kabur dari Mamad, dan malang nya Latina kembali lagi ke tempat Mamad untuk mengambil sesuatu yang tertinggal. Singkat cerita, Latina pun berhasil diselamatkan dan Mamad meninggal dalam misi penyelamatan ini.

Suatu hari Saim bermimpi mengusir adiknya Kamal, karena dia mimpi sambil berdiri dan berteriak-teriak, Kamalpun ketakutan dan akhirnya pergi meninggalkan kakaknya. Dia menyangka kakaknya sedang sadar dan benar-benar mengusirnya. Begitu terbangun Sa'im bingung Kamal menghilang entah kemana. Kemudian datanglah centeng dari Juragan Rakun yang ingin mengadopsi anak, dilihatnya Latina persis seperti apa yang diinginkan Juragan Rakun. Mereka pun mengadopsi Latina dan Sa'im pun bekerja untuk Juragan Rakun. Juragan Rakun adalah Milyuner karena telah memenangkan Kuis Who wants to be a juragan.

Waktu berlalu, ternyata Kamal menjadi pelayan rumah makan dan suatu hari Sa'im makan di rumah makan ini. Bertemulah keduanya secara kebetulan. Kedua saudara ini pun banyak bercerita dan kemudian Saim menceritakan keadaan Latina. Kamal pun menyamar menjadi teman Sa'im yang ingin bekerja dengan Juragan Rakun agar dapat menemui Latina. Juragan Rakun pun menerimanya.

Sewaktu ada kesempatan, Kamal menemui Latina dan mengajak nya untuk kabur. Tapi Latina tidak mau, dengan Alasan Juragan Rakun akan membuatkan sebuah perusahaan untuknya :D. Akhirnya Kamal pun bertekad mengikuti Kuis Who wants To Be a Juragan agar bisa menjadi kaya.

Sewaktu mengikuti Kuis dan dipertanyaan terakhir ternyata adalah Apa kepanjangan dari Rakun ? Kamal bingung mau menjawab apa, semua pilihan bantuan telah digunakan, akankah dia berhasil menjadi milyuner? Silahkan cari sendiri jawabanya dengan membaca novelnya.wkwkk

apa yang membuat mu jatuh cinta dengan seorang cewek? tampang? body?Kekayaan? Sandal Jepit? temukan jawabannya dalam novel ini. :)

Novel ini terbilang lucu tetapi sayang kata-kata kasar banyak digunakan dalam Novel ini. :)

Wassalam dan tetap mencoret!