Selasa, 07 Desember 2010

Cara cara Mengcopy paste suatu teks/File


Hai Sobat sekalian, Apa kabar di tahun baru Hijriyah ini? mudah2an baik-baik saja. Kali ini ane ingin berbagi tentang cara mengcopy suatu file atau teks. Mengcopy (salin) dan mempaste (tempel) adalah kemampuan wajib yang harus dimiliki oleh seorang netter, atau pun mereka yang bekerja dengan komputer seperti programmer, pencetak dokumen, pemberi jasa ketikan dll. Jangan ngaku gaul deh klo gak tau Copy dan Paste(selanjutnya akan disebut COPAS), jangan ngaku kenal komputer klo gak bisa salin dan tempel :D. Banyak sekali cara-cara untuk mengcopy dan paste suatu teks atau file. Berikut beberapa diantara nya akan ane share pada malam yang indah ini.:))

Sebelum kita membahas lebih lanjut, disini ane sudah mengasumsikan bahwa anda udah bisa memblok tulisan atau file, tau dengan Mouse dan keyboard dan tau menu edit pada windows explorer. jika belum bisa maka silahkan bertanya dengan tetangga sebelah anda :)), agar kita bisa lanjut ke pembahasan berikut. Karena anda sudah bisa maka mari simak yang berikut ini ;;) :

1. Klik Kanan (Mouse)

Untuk mengcopas dengan mouse maka blok dulu tulisan/file lalu klik kanan dan pilih copy(salin) untuk mengcopy dan pilih paste(tempel) untuk mempaste.

2. Ctrl + c & Ctrl + v (keyboard)

Untuk Mengcopas dengan menggunakan keyboad maka blok tulisan/file dan kemudian tekanlah ctrl dan huruf  c  secara bersamaan untuk mengcopy(salin) dan tekanlah ctrl dan huruf  v  secara bersamaan untuk paste(tempel). Hal ini berguna untuk mengakali suatu web atau blok yang terkadang mngunci blok kanan seperti yang pernah ane tulis kemaren disini

3. Menu Edit

Untuk mengcopas dengan menggunakan menu, maka blok tulisan atau file setelah itu klik menu edit (biasanya terletak diatas), kemudian pilih copy untuk mencopy dan paste untuk mempaste. Gunanya hampir sama dengan poin nomor 2.

4. Drag dan Drop

Blok lah tulisan atau file yang dituju, Drag (klik kiri pada mouse dan tahan) tekan "ctrl" pada keyboard (sambil tetap Drag) kemudian geserlah dimana file atau teks tersebut ingin dipaste. setelah sesuai maka Drop (lepaskanlah mouse ) dan lepaskan juga "ctrl" yang anda tekan tadi

itulah sedikit yang ane bisa share, seringlah mempraktekkanya dengan menggunakan variasi copas diatas, semakin banyak anda bervariasi maka ingatan anda akan semakin kuat, juga dapat mengakali kondisi kondisi tertentu misalnya, penguncian klik kanan, mouse sedang rusak, keyboad bermasalah dll.:>

Selamat mencoba dan Semoga berguna.
Wassalam dan tetap mencoret! :-h

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika Ilmunya bermanfaat, mohon untuk menyebar 1 kebaikan apa saja ke yang lain, direkomendasikan untuk bersedekah berapapun jumlahnya, semoga ke depan urusannya semakin dipermudah. Jika ingin berpartisipasi dalam amal jariah dengan menyebar kebaikan dan hal positif lainnya, atau mentraktir segelas kopi dapat mengirimkan Donasinya ke Rek BSI 7052259422 an S***** M******. Jazakallah Khairan Katsiraa