Rabu, 20 Oktober 2010

Menulis itu menyenangkan!

Ikatlah Ilmu dengan menulisnya. Ane mengutip sebuah perkataan khalifah yang ke empat “Ali bin Abi Thalib”. Pendiri Forum Lingkar Pena, Helvy Tiana Rosa mengatakan bahwa Menulis itu menyenagkan, mulailah menulis. Dulu ane sempat cuek dengan omongan ini bahkan mencibir dalam hati, wah itu kan bidang mu bukan bidangku. tapi ternyata setelah ane jalani sebagai blogger ternyata memang iya. Menulis memang menyenangkan.

Dulu ane takut klo klo kehabisan ide tapi ternyata setelah dijalani bukan ide yang terbatas tapi waktulah yang sangat terbatas untuk menuangkannya dalam bentuk tulisan. semua yang kita lihat bisa jadi ide untuk menulis, semua yang kita baca bisa jadi referensi tulisan, dan tentu saja semua yang kita dengar pun bisa jadi modal buat tulisan. Bayangkan untuk masa sekarang ide di benak ane sekarang sudah cukup untuk satu tahun ke depan. cieeee....sombong sedikit

Ane pun udah terbiasa dengan mengetik sepuluh jari. Jari-jari ini mulai terbiasa bermain-main di keyboard, menyenangkan, walau awalnya susah tapi ternyata setelah dilatih terbiasa juga. sekarang jari-jari seperti ada mata, ternyata tak hanya kaki dan kepala yang punya mata hehe. 

Belum lagi berbagi dengan teman, senang nya bisa berbagi dengan teman di seluruh dunia. Semua orang bisa melihat ide di benak ane yang tertuang. seperti kata pepatah "jangan hanya bisa kali kali, tapi bagi-bagi juga" --pepatah siapa sih ini, wkwkwkkw gak usah dibahas gan-- . ternyata berbagi itu menyenangkan, lihatlah status jejaring sosial begitu banyak yang diminati, status mereka diketahui oleh seluruh temannya, itulah manusia pada prinsipnya senang berbagi, jika tidak berbagi kesenangan maka berbagi penderitaan. hehe..

itu lah dulu gan, celoteh dari ane, pokoknya Mulailah menulis dan rasakan bagaimana menulis itu menyenangkan!
wassalam dan tetap mencoret!
sumber gambar disini!




2 komentar:

  1. ciyeee,,,yg udah terbiasa mengetik dgn sepuluh jari,,,prikitiew,,,hahahaha,,,,

    sbnrnya aku jg mau ngeblog,,,
    tp apa yg mau kutulis itu aku msh bingung,,,
    ga mgkn kan kuceritakan pengalaman hidup yg menyedihkan ini,,,
    bisa banjir air mata lah para pembaca,,,,
    hahahah,,,,,

    BalasHapus
  2. @ itulah salah satu manfaat dari menulis nur, sekarang aku berniat mengambil dari dua sumber bahasa inggris ma bahasa indonesia, biar kosakata semakin bertambah..wkwkwkw

    mulai aja dari tema blog mu apa nur, klo tema blog ku serba-serbi, semua masuk hehehe

    BalasHapus

Jika Ilmunya bermanfaat, mohon untuk menyebar 1 kebaikan apa saja ke yang lain, direkomendasikan untuk bersedekah berapapun jumlahnya, semoga ke depan urusannya semakin dipermudah. Jika ingin berpartisipasi dalam amal jariah dengan menyebar kebaikan dan hal positif lainnya, atau mentraktir segelas kopi dapat mengirimkan Donasinya ke Rek BSI 7052259422 an S***** M******. Jazakallah Khairan Katsiraa